Opsiberita.com - Pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh - Sumut hanya menyisakan waktu 18 hari lagi. Sejumlah persiapan terus dilakukan untuk menyambut pesta olahraga empat tahunan tersebut.
Salah satunya adalah persiapan upacara pembukaan PON XXI Aceh-Sumut yang digelar di Stadion Harapan Bangsa (SHB) Banda Aceh pada 8 September 2024 nanti.
Ketua Bidang Upacara PB PON Wilayah Aceh, Akkar Arafat mengatakan, opening ceremony nantinya akan ada sejumlah penampilan termasuk menghadirkan artis nasional.
"Akan ada ada tarian massal, penampilan drama kolosal Laksamana Keumalahayati, dan penampilan artis nasional berdarah Aceh," kata Akkar, Selasa (20/8/2024).
Akkar menyebutkan, adapun artis nasional yang bakal ikut memeriahkan pembukaan PON nantinya seperti Virzha, Tiara Andini, dan NabilaTaqiyyah.
"Untuk artis lokal ada Joel Pasee, Tangke Band, lalu penampilan Marching Band Gita Handayani Dinas Pendidikan Aceh," ujarnya.
Saat ini, PB PON wilayah Aceh juga tengah menggelar test event untuk empat cabang olahraga (cabor) tarung derajat, basket 5×5, tenis lapangan, dan anggar. Kegiatan ini dimulai sejak 18 hingga 21 Agustus 2024, dan diikuti oleh 350 atlet dan ofisial.(ob/kmps)