S Firdaus Tarigan Terpilih Menjadi ketua Pordasi Pacu Sumut Periode 2024-2029


Opsiberita.com
- Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia ( PORDASI) Pacu Provinsi Sumatera Utara menggelar Musyawarah ke IX di Medan, Sabtu, (22/2/2025).

Dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) tersebut S.Firdaus Tarigan SH, SE, MM, CLA terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia ( Pordasi) Pacu Provinsi Sumatera Utara untuk periode 2024 - 2029.

Adapun Pengurus Pordasi yang ikut mensukseskan Musprov tersebut berasal dari Kota Medan,Deli Serdang,Tanah Karo dan Tapanuli Utara,.dari  KONi Sumatera Utara.di wakili  Prof Agung Sunarno MPd,Wakil ketua KONI Sumut dari  pengurus Pordasi Pusat Berkuda Panahan Mayjen TNI  Jakarta Agape Zacharia. Dondokambey,.seb Ketua harian .dari Pengurus Pusat ( ( PP) Pacu Jakarta  Teddy Sudiro, Ketua PP Pordasi Panahan Berkuda dan peserta lainya ikut serta melalui Zoom Meting.

S.Firdaus Tarigan yang juga pengacara kondang di Jakarta usai terpilih menjadi Ketua Pordasi Pacu Sumatera Utara lima tahun ke depan, mengucapkan terimakasih atas kehadiran para undangan dan peserta Musprov, sehingga acara tersebut dapat terlaksana dengan baik.

" Pertama saya mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran para undangan, terutama para peserta Musprov yang telah berpartisipasi menggelar, mengikuti dan mensukseskan acara ini", ujar Firdaus.

Ke depan Firdaus berjanji akan berupaya kerasa untuk kembali memajukan olahraga berkuda di Sumatera Utara.Karena menurutnya Sumatera Utara adalah salah satu wilayah berkembangnya talenta - talenta atlet yang harus dimaksimalkan.

Untuk itu ia bersama para pengurus lainnya, akan melakukan jemput bola dan akan merangkul seluruh elemen masyarakat agar olahraga berkuda kembali berkembang.

" Kita tau, Sumut ini adalah salah satu lumbung talenta - talenta atlet, dari dulu Sumut selalu diperhitungkan dalam hal olahraga, jadi ini adalah momentum bagi kita untuk kembali memajukan olahraga ini", optimis Firdaus.

Firdaus yang juga advokat senior itu berjanji akan merangkul semua pihak, baik itu Pordasi Kabupaten/kota,owner, atlit dan pemilik veneu. Pemeehati Kuda.Kemudian ia juga meminta dukungan dari pemerintah daerah Sumatera Utara  maupun kabupaten / kota untuk segera melakukan langkah - langkah strategis  agar olahraga berkuda kembali bangkit dan maju.

Maka dari itu, faktor pembinaan para atlet menjadi prioritas sehingga para atlet berkuda dibawah kepemimpinannya akan dapat bersaing di kancah lokal,PON, nasional bahkan internasional.(ob/adm)

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Formulir Kontak